Login

Register

Login

Register

Diinisiasi Ali Akbar, ‘Dar Der Dor’ Jadi Hasil Nongkrong yang Menyenangkan

Blog - January 14, 2022

Ketawa Comedy Club masih menampung berbagai perhelatan dari para komika selain untuk mencoba materi atau open mic. Kali ini, pada Selasa malam (30/11), giliran Ali Akbar, Rio Dumatubun dan Ate memberikan sajian berbeda.

Bergandengan dengan Comikaid, trio ini membuat pertunjukan spesial bertajuk ‘Dar Der Dor‘. Berlangsung selama satu setengah jam, para penonton disuguhkan pertunjukan yang berbeda dari tiap komika. Ditemui tim Comikamedia, Ali, Rio dan Ate memberikan beberapa pantun nasihat untuk para pembaca kali ini. Beneran mau pantun?

“Punya spesial yang ditonton langsung penonton aseli jelas seneng banget. Ini juga yang diharapkan banyak komika, ya. Karena kalau virtual mulu juga bosen, materi sama keresahannya doang yang nambah.” ujar Rio.

“Tadi juga bawain banyak materi baru. Ketawa ini jadi tempat yang ngebantu. Dan dirutinin combud-nya sih.” tambah Rio. “Kalau persiapan gua sendiri sekitar satu setengah bulan. Dan kebetulan juga lagi rajin nulis materi tentang apa yang gua rasain sekarang. Alhamdulillah-nya, set yang ditulis cukup untuk show ini.” aku Ate.

Rio dan Ate menyatakan, bahwa pertunjukan ‘Dar Der Dor‘ seutuhnya diinisiasi oleh Ali Akbar. Ia jadi jembatan dan pembawa rezeki antara trio ini dengan Comikaid yang mewadahi panggung-panggung para komika.

“Waktu itu karena ditawari Comika dan kayaknya kebetulan semuanya lagi butuh duit. Lalu membicarakan beberapa hal dengan kami bertiga yang nantinya akan dibuat digital download-nya.” ungkap Ali Akbar.

“Tadinya, acara ini untuk aku aja. Cuma kalau untuk 45 menit, aku bilang ngga kuat. Akhirnya bilang Bang Upil kalau saya ajak 2 teman gimana? Kebetulan lagi nongkrong sama Rio dan Ate, saya ajak mereka. Bang Upil kemudian setuju, ya sudah jadilah ‘Dar Der Dor‘ dari kami bertiga.” tutur Ali.

Buat kamu yang ngga bisa hadir malam tadi, tenang saja. Duduk manis sambil menabung untuk beli digital download-nya di Comikaid. Ingat baik-baik, judulnya ‘Dar Der Dor‘. Ngga akan rugi!

#ComikaBerita #ComikaMedia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Gimana Ya Ngomongnya

PSK Live D2D

HAH 2D

Insecurity

Enable Notifications OK No thanks